ChanelMuslim.com – Tomat dapat membantu menghilangkan minyak berlebih di wajah dan sangat cocok untuk orang dengan kulit berminyak lho sahabat muslim
Aplikasi yang konsisten juga membantu menghilangkan komedo, mengecilkan pori-pori, memutihkan dan menghaluskan kulit. Sifat antibakterinya juga menjadikannya obat yang baik untuk jerawat.
Berbeda dengan obat kimia, masker tomat tidak bekerja secara instan tapi melalui proses. Tapi treatment ini tentu lebih aman dan alami.
Biasa masker tomat akan bereaksi pada kulit berminyak dengan rasa perih dan gatal selama 5 menit sebagai reaksi dari tomat yang bekerja. Kemudian kulit akan terasa kencang setelahnya. Hasilnya setelah dibilas dengan air, kulit terasa lebih segar, terhidrasi, dan bersih.
Lakukan secara konsisten mengoleskan masker tomat ke wajah selama 1 bulan dan rasakan pori-pori di wajah akan mulai mengecil dan komedo mulai hilang.
Berikut tiga cara membuat Masker Tomat untuk Perawatan Wajah:
1. Potonglah tomat menjadi dua, gosokkan ke wajah dan leher kemudian bilas dengan air setelah 15 menit dan selesai.
[gambar1] thediysecret
2. Iris tomat dan haluskan menjadi bubur menggunakan garpu atau sendok atau menggunakan lesung dan alu jika ada, lebih mudah untuk menghaluskan tomat menjadi bubur. Oleskan di wajah secara merata dan biarkan selama 15 menit dan bilas menggunakan air bersih.
Rutinkan treatment ini dan rasakan hasilnya setelah satu bulan atau lebih. Selain menggunakan tomat, sahabat muslim juga bisa menambahkan pasta tomat dengan madu agar hasil lebih maksimal.
Ingat meski tidak bisa instan, cara ini jauh lebih aman dan alami. Tapi memang hasilnya agak lambat. Semoga bermanfaat. [jwt]