ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, yuk coba masak Nasi Telur Hongkong ala Bunda Ela. Kreasi sarapan pagi yang mudah dibuat dan tentunya lezat. Berikut kutipan resep Nasi Telur Hongkong yang dibagikan Bunda Ela di akun instagramnya @elabundaela
NASI TELUR HONGKONG
Bahan-Bahan:
1 piring nasi putih
1 butir telur
1 buah sosis, iris serong
1 siung bawang merah besar, iris
2 buah cabe rawit, iris
1/3 sdt himalaya salt
1/3 sdt lada bubuk
1 sdm daun bawang, iris
2 sdm minyak goreng
Saus Gravy:
100 ml air matang
2 sdm kecap asin
2 sdm margarine
1 sdm saos tiram
1 sdm gula pasir
1 sdt kaldu bubuk
1 sdm tepung maizena
[gambar1] Nasi Telur Hongkong (Foto dan Resep milik akun Instagram @elabundaela)
Cara Membuat:
1. Siapkan bahan, kocok telur dengan garam dan lada
2. Panaskan minyak, tumis bawang, sosis dan cabe hingga wangi. Masukkan kocokan telur. Masak telur setengah matang atau matang, terserah ya. Siapkan nasi, angkat telur dan letakkan diatas nasi
3. Campur semua bahan saus gravy kecuali margarine, setelah kental baru masukkan margarine. Masak hingga margarine leleh
4. Tuang saus diatas nasi telur, taburi daun bawang.
Sahabat muslim untuk sosis bisa diganti isian lain seperti bakso, daging ayam atau daging sapi yang sudah halus. Sesuaikan dengan selera dan stok yang ada. Selamat mencoba dan semoga menginspirasi. [jwt]