ChanelMuslim.com – Cuaca panas? Yuk segarkan dengan Es Jeruk Aneka Buah. Resep simpel dari Endah Munawarah yang dibagikan di akun instagramnya @endahmunawarah bisa jadi referensi. Berikut kutipan resepnya:
ES JERUK ANEKA BUAH SEGAR
Resep Oleh: @endahmunawarah
Bahan-Bahan:
Kelapa muda (ambil air dan dagingnya diparut)
2 kg jeruk (diperas, dan diiris)
1/4 stroberi (dipotong sesuai selera)
Selasih
Sirup abc (takaran sesuai selera)
Nutrijel varian jeruk
Gula pasir secukupnya
[gambar1] Instagram @endahmunawarah
Cara Membuat:
1. Siapkan air gula, gula dicampur dengan air lalu dimasak sebentar
2. Siapkan pudding (dari nutrijel),
3. Peras jeruk tadi, sisakan juga untuk irisan 4. Siapkan wadah, masukan air kelapa, jeruk peras, air gula, dan sirup abc, aduk rata
5. Lalu masukan juga bahan lain seperti jeruk iris, stroberi, kelapa parut, selasih dan jely
6. Tambahkan es batu dan siap diteguk sebagai pelepas dahaga.
Bisa juga menggunakan buah lainnya. Selamat mencoba dan berkreasi. [jwt]