ChanelMuslim.com – Ajaran baru tahun ini spesial karena Keluarga memiliki peran penting dalam menunjang proses belajar karena sebagian wilayah di Indonesia menerapkan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) terutama di wilayah Zona Merah Pandemi Covid-19.
Fery Farhati selaku Ibu Gubernur DKI Jakarta berpendapat bahwa tahun ajaran baru kali ini orang tua perlu menera ulang tujuan dan harapan akan pendidikan anak.
“Di tahun ajaran baru kali ini, orang tua perlu menera ulang tujuan dan harapan akan pendidikan anak-anaknya. Kondisi keluarga yang beragam dari sisi sosial, ekonomi, dan pendidikan, menimbulkan kebutuhan yang beragam pula dalam mendampingi anak-anak belajar di rumah,” tulis Fery di akun instagramnya @fery.farhati pada 18 Juli 2020.
Tetapi yang terpenting ungkap istri dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ini adalah setiap anak memiliki kebutuhan yang sama.
“Meski begitu, yang perlu diingat adalah apapun kondisinya, kebutuhan anak tetaplah sama. Mereka membutuhkan rasa aman, batasan yang jelas, keteraturan dalam hidup, terlibat dalam keluarga, ceria dan bahagia,” sebutnya di dalam tulisannya terkait pendidikan anak di masa Pandemi.
[gambar1]. Instagram @fery.farhati
Bahkan bunda empat anak ini mengajak orang tua bisa memprioritaskan anak-anak untuk masa depan mereka.
“Saya ingin mengajak para orang tua untuk bisa mendahulukan kepentingan anak-anak demi masa depan mereka. Meski kebutuhan orang tua dan anak berbeda, orang tua perlu mendukung dan menurunkan ekspektasi khususnya dalam proses belajar anak di masa pandemi. Mari bersama-sama menyiapkan modal sebagai orang tua yang penuh cinta, memiliki semangat belajar, visioner, religius dan selalu hadir, baik secara fisik ataupun mental, dalam kehidupan anaknya,” sambung Fery Farhati.
Tak lupa, Fery Farhati mengaku sinergi antara sekolah dan orang tua sangat besar pengaruhnya di masa Pandemi.
“Semoga orang tua dan sekolah dapat bekerja sama mendampingi anak-anak belajar di masa pandemi. Untuk mendidik anak-anak kita menjadi sosok yang berpikir kritis, mampu berkolaborasi, kreatif, dan memiliki keterampilan komunikasi yang baik,” ungkap Fery Farhati dalam tulisan statusnya. [jwt]