• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Jumat, 16 Januari, 2026
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Wisata

Kementerian Kebudayaan akan Revitalisasi Museum Majapahit

28/11/2025
in Wisata
Kementerian Kebudayaan akan Revitalisasi Museum Majapahit

Foto: Pinterest

68
SHARES
524
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
ADVERTISEMENT

PEMERINTAH dalam hal ini Kementerian Kebudayaan akan melakukan revitalisasi Museum Majapahit untuk menggambarkan misi besar Majapahit.

Perlombaan Masterplan Museum telah selesai dan diumumkan juaranya langsung oleh Fadli Zon selaku Menteri Kebudayaan (Menbud).

Masterplan ini akan menjadi desain rancang Museum Majapahit yang kelak akan menjadi pusat pengetahuan kebesaran Kerajaan Majapahit.

Fadli menjelaskan latar belakang pendirian Museum Majapahit yang merupakan bagian dari upaya Kemenbud untuk menguatkan perlindungan salah satu warisan budaya Indonesia tersebut.

Baca juga: Wisata Bendungan Selorejo di Malang jadi Wahana Olahraga Air

Kementerian Kebudayaan akan Revitalisasi Museum Majapahit

Kementerian Kebudayaan akan segera memproses museum tersebut di tahun depan dengan anggaran yang seefisien mungkin. Fadli Zon juga mengatakan kalau Museum Majapahit akan menerapkan museum yang ramah lingkungan.

Sayembara ini bertujuan untuk mendapatkan desain terbaik yang menggambarkan visi besar Museum Majapahit, serta menghasilkan konsep yang memperkuat nilai sejarah, arkeologi, serta jati diri budaya Majapahit.

Perancangan masterplan difokuskan di kawasan Trowulan, Jawa Timur pada lahan baru seluas ±4,58 hektare, dan area eksisting seluas ±5,43 hektare.

Ia juga menjelaskan diperlukan adanya perencanaan yang matang untuk menjadikan Museum Majapahit sebagai museum yang proporsional dan representatif, sehingga diselenggarakan sebuah sayembara untuk merancang desain atau masterplan Museum Majapahit.

Museum Majapahit dirancang menjadi museum yang paling lengkap untuk menggambarkan kebesaran Kerajaan Majapahit dan sebagai living chronicle yang tidak hanya menampilkan artefak masa lalu, tetapi juga menjadi ruang dinamis di mana sejarah Majapahit tidak hanya dilihat, tetapi dipelajari, dipahami, dan dihidupkan kembali sebagai sumber inspirasi masa kini dan masa depan.

Karena itu, desain yang dicari tidak sekadar berupa bentuk arsitektur, melainkan strategi kebudayaan yang mampu merepresentasikan nilai-nilai Majapahit, seperti maritim, agraria, toleransi, dan kebhinekaan.

Lebih lanjut, Fadli memastikan perencanaan Museum Majapahit dibangun tidak hanya menggambarkan kejayaan masa lalu tetapi mampu berdialog dengan tantangan zaman dan menjadi ruang pembelajaran bagi generasi muda.

Penyelenggaraan sayembara bekerja sama dengan Ikatan Arsitek Indonesia (IAI). Kemitraan ini dipilih berdasarkan profesionalisme, kredibilitas, dan peran IAI dalam memajukan dunia arsitektur di Indonesia.

Sayembara telah dilaksanakan selama lima bulan, sejak Juni hingga Oktober 2025, mencakup rangkaian proses mulai dari pengumuman, pengumpulan karya, seleksi administrasi dan teknis, penjurian, hingga penetapan pemenang.

Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Tiga karya terbaik dan dua karya apresiasi telah dipilih sebagai pemenang. Dalam penjelasannya, Fadli menyebutkan karya-karya tersebut bukan hanya representasi kemampuan teknis, tetapi juga pemahaman mendalam tentang bagaimana sebuah museum dapat menjadi simpul pelestarian, pendidikan, dan kebanggaan nasional.

Desain terpilih tersebut akan menjadi rujukan dalam penyusunan masterplan final Museum Majapahit. Karya pemenang Sayembara Masterplan Museum Majapahit antara lain: ‘Surya Majapahit’, karya tim yang diketuai oleh Ar Thoat Fauzi, sebagai pemenang pertama; ‘Chhatra Pustaka’, karya tim yang diketuai Ar Aris Munandar, sebagai pemenang kedua; dan ‘Jiwa Wilwatikta’, karya tim yang diketuai Revianto Budi Santosa, sebagai Pemenang Ketiga;

Sementara dua kategori karya apresiasi adalah ‘Mewayu Hayuning Buwana’ karya tim yang diketuai Ar Haidar Majid D, dan ‘Sumunaring Nusa Maja’ karya tim yang diketuai Ar Hernowo Muliawan. [Din]

Tags: Kementerian KebudayaanMuseum MajapahitRevitalisasi Museum
Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
Previous Post

Cara Menjaga Kesehatan Otak, Fisik, dan Hati Menurut Al-Qur’an

Next Post

Cara Menaikkan Hormon Testosteron ala Zaidul Akbar

Next Post
Cara Menaikkan Hormon Testosteron ala Zaidul Akbar

Cara Menaikkan Hormon Testosteron ala Zaidul Akbar

Pernikahan Fiki Naki dan Tinandrose Menarik Perhatian Publik

Pernikahan Fiki Naki dan Tinandrose Menarik Perhatian Publik

Cinta Tak Serumit yang Dibayangkan

Ketika Keluarga dalam Perbedaan

  • Rekomendasi Baju Lebaran 2026, Selain Rompi Lepas

    Rekomendasi Baju Lebaran 2026, Selain Rompi Lepas

    2876 shares
    Share 1150 Tweet 719
  • Tren Pakaian Denim Bergeser ke Model Berpotongan Longgar dan Lebar di Tahun 2026

    203 shares
    Share 81 Tweet 51
  • Poin Penting Perjalanan Isra’ Mi’raj dari Surat Al-Isra’ Ayat 1

    1696 shares
    Share 678 Tweet 424
  • Tips Dapat Cerah di Ekowisata Kalitalang Gunung Merapi, Kabupaten Klaten Jawa Tengah

    169 shares
    Share 68 Tweet 42
  • Kronologi Pendaki Syafiq Ali yang Hilang di Gunung Slamet, Kini Sudah Ditemukan

    73 shares
    Share 29 Tweet 18
  • Doa Ibu yang Mengubah Nasib Anak

    3376 shares
    Share 1350 Tweet 844
  • 124 Nama Sahabiyat untuk Bayi Perempuan

    7842 shares
    Share 3137 Tweet 1961
  • Cara Membuat Zuppa Soup Ayam Sederhana di Rumah

    154 shares
    Share 62 Tweet 39
  • Penjelasan Hadis ke-26 Mensyukuri Nikmat dengan Bersedekah

    270 shares
    Share 108 Tweet 68
  • Pengertian Mad Thobi’i, Mad Wajib Muttasil, dan Mad Jaiz Munfasil

    4063 shares
    Share 1625 Tweet 1016
Chanelmuslim.com

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga