• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Rabu, 26 November, 2025
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Healthy

Ketahui Tanda Tubuh yang kebanyakan Garam

Agustus 14, 2025
in Healthy
Ketahui Tanda Tubuh yang kebanyakan Garam

Foto: Pinterest

79
SHARES
606
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
ADVERTISEMENT

BEBERAPA tanda tubuh kamu yang sudah kebanyakan garam. Garam adalah bahan penyedap yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan sehari-hari.

Selain menambah cita rasa makanan, garam juga memiliki peran penting dalam menjaga keseimbangan cairan tubuh dan fungsi saraf.

Namun, konsumsi garam yang berlebihan dapat menimbulkan berbagai masalah kesehatan. Tubuh yang kebanyakan garam bisa menunjukkan beberapa tanda yang perlu diperhatikan.

Baca juga: Simak Manfaat Teh Daun Salam untuk Kesehatan Tubuh

Ketahui Tanda Tubuh yang kebanyakan Garam

Berikut adalah tanda-tandanya:

Mudah lelah

Mudah lelah adalah tanda umum bahwa kadar natrium di dalam darah terlampau tinggi. Hal ini dikenal dengan hipernatremia.

Hipernatremia bisa mengubah keseimbangan cairan di dalam dan luar otak. Ketika kadar natrium terlalu tinggi, kadar cairan di otak dapat meningkat secara drastis sehingga menyebabkan kondisi yang disebut edema serebral.

Pada gilirannya, pembengkakan otak dapat menyebabkan tanda-tanda awal hipernatremia, yang ditandai dengan sakit kepala, kelelahan, dan kelemahan otot.

Sakit kepala

Sakit kepala adalah gejala lain yang mungkin terjadi karena kebanyakan garam. Sakit kepala itu merupakan reaksi dari dehidrasi akibat kebanyakan garam kronis.

Hal itu terjadi karena tubuh kehilangan banyak air akibat konsumsi garam berlebihan. Akibatnya, otak akan berkontraksi karena kehilangan cairan tersebut. Selain pusing, tanda kebanyakan garam juga bisa menimbulkan gejala mual, pusing, dan muntah.

Mudah haus

Tanda tubuh kebanyakan garam berikutnya adalah mudah merasa haus karena mulut kering.

Gejala ini terjadi akibat konsentrasi natrium yang tinggi dalam aliran darah yang mendorong otak memberi sinyal rasa haus sehingga mendorong tubuh untuk minum lebih banyak cairan guna mengencerkan kelebihan garam.

Rasa haus yang terus-menerus ini dapat menjadi indikator bahwa seseorang mungkin mengonsumsi terlalu banyak garam dan sehari.

Perut kembung

Kembung adalah salah satu efek jangka pendek yang paling umum terjadi karena kebanyakan garam.

Kondisi ini terjadi karena kebanyakan garam bisa mengganggu keseimbangan cairan di dalam tubuh sehingga membuat perut menjadi kembung. Akibatnya, tubuh akan merasa lesu dan tidak nyaman.

Pembengkakan

Saat jumlah natrium berlebih, tubuh akan menahan air untuk mengencerkannya yang menyebabkan jaringan membengkak. Pembengkakan bisa terjadi di area wajah, tangan, kaki, dan pergelangan kaki.

Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Sering buang air kecil

Sering buang air kecil sepanjang hari bisa menjadi pertanda bahwa tubuh kebanyakan garam. Kondisi ini terjadi karena saat tubuh kebanyakan garam, otak akan mengirimkan sinyal rasa haus sehingga minum air putih lebih banyak dari biasanya untuk mengencerkan kelebihan garam.

Akibatnya, kamu mungkin menjadi lebih sering ke kamar mandi daripada biasanya. Konsumsi terlalu banyak garam bisa berdampak signifikan pada organ ginjal yang menjadi filter tubuh.

Akibatnya kerja ginjal menjadi kurang efisien. Dalam jangka panjang, hal tersebut bisa menyebabkan gagal ginjal.

Tekanan darah tinggi

Tekanan darah tinggi disebabkan oleh banyak faktor. Salah satunya terlalu banyak makan garam.

Saat kamu makan garam terlalu banyak, ginjal akan lebih sulit membuang cairan yang tidak dibutuhkan sehingga mengubah tekanan darah dalam tubuh. Hal inilah yang menyebabkan tekanan darah meningkat. [Din]

Tags: Ketahui Tanda Tubuh yang kebanyakan Garam
Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
Previous Post

Masbuk Wajib Takbiratul Ihram atau Langsung Ikut Gerakan Imam

Next Post

Ciri-ciri Fisik Nabi Muhammad menurut Para Sahabat

Next Post
Mengenal Zainab binti Ali bin Abu Thalib

Ciri-ciri Fisik Nabi Muhammad menurut Para Sahabat

Tips Memilih Skincare Berbahan Hyaluronic Acid

Tips Memilih Skincare Berbahan Hyaluronic Acid

Bantuan BAZNAS Bersama Mishr Al Kheir Berhasil Masuk Rafah

Bantuan BAZNAS Bersama Mishr Al Kheir Berhasil Masuk Rafah

  • 10 Kebiasaan yang Bikin Kulit Terlihat Lebih Muda

    10 Kebiasaan yang Bikin Kulit Terlihat Lebih Muda

    101 shares
    Share 40 Tweet 25
  • Cara Membuat Video 5 Foto Pakai Pippit

    73 shares
    Share 29 Tweet 18
  • Dari Mandi Lumpur Hingga Makan Cicak, Muhammadiyah Soroti Fenomena Ngemis Online di Tiktok

    115 shares
    Share 46 Tweet 29
  • 124 Nama Sahabiyat untuk Bayi Perempuan

    7655 shares
    Share 3062 Tweet 1914
  • Doa Ibu yang Mengubah Nasib Anak

    3225 shares
    Share 1290 Tweet 806
  • Nur Izzaty Hafizah, Meninggal Dunia Akibat Infeksi Bagian Paru-Paru

    141 shares
    Share 56 Tweet 35
  • Sosok Ira Puspadewi yang Fenomenal

    81 shares
    Share 32 Tweet 20
  • The Ultimate Acropolis, Mengunjungi Spot Yunani Kuno yang Mengagumkan

    197 shares
    Share 79 Tweet 49
  • Tren Akuntabilitas Lembaga Zakat dalam Penelitian

    67 shares
    Share 27 Tweet 17
  • Terjemahan Hadits Arbain Pertama Lengkap dengan Huruf Latin

    5152 shares
    Share 2061 Tweet 1288
Chanelmuslim.com

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga