ChanelMuslim.com – Kabupaten Tulang Bawang Barat mempunyai sebuah Komplek kegiatan keagamaan dan kegiatan lainnya, kompleks yang dinamai Komplek Dunia Akhirat ini diresmikan oleh Menteri Agama Republik Indonesia Drs. H. Lukman Hakim Saifudin pada tanggal 11 Oktober 2016.
Islamic Center Tubaba ini beralamat di Panaragan Jaya, Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat, Lampung.
Bangunan utama dari Islamic Center ini adalah Masjid Baitussalam Shobur dengan desain yang tidak seperti layaknya bangunan masjid berkubah.
Masjid ini memiliki tinggi 30 meter yang melambangkan 30 Juz dalam Al-Qur’an dan dibangun dengan kubah persegi lima atau memiliki 5 sisi sebagaimana sholat umat muslim yaitu 5 waktu dalam sehari semalam.
Dibagian atap terdapat 99 lobang yang dapat memacarkan cahaya matahari sebagaimana 99 cahaya Asmaul Husna.
Bentuk bangunan masjid yang sekilas mirip topi setengah kerucut yang makin lama makin tinggi.
Masjid Agung Baitus Shobur berdampingan dengan bangunan Sesat Agung Bumi Gayo dan menjadi simbol kebanggaan masyarakat Tulang Bawang Barat.
Lingkungan masjid ini dirancang menjadi tempat yang nyaman untuk beristirahat dan menjadi pusat keagamaan.
Bahkan ada danau buatan di depan Masjid yang memberikan kesejukan kepada pengunjung yang datang. (jwt/berbagai sumber)