FORUM zakat menggelar Wisuda Kampus Zakat batch 3 secara virtual dengan dihadiri oeh 137 wisudawan dari 15 Perguruan Tinggi yang telah melaksanakan program magang selama satu semester di 24 Organisasi Pengelola Zakat. (Kamis, 19/01/2023)
Jaenudin selaku Ketua Kompartemen Kampus Zakat, mengatakan dalam sambutannya bahwa Sekolah Amil Indonesia ini sebagai upaya Forum Zakat untuk mencetak amil unggul yang mampu mendorong kemajuan program zakat.
“Amil yang unggul mampu mendorong kemajuan program zakat, khususnya di Indonesia. Hal ini bisa tercapai jika lembaga keuangan dan lembaga pendidikannya inklusi,” ucapnya.
Baca Juga: Forum Zakat Tampilkan Bukti Nyata Kerja Lembaga Zakat di Indonesia Giving Fest Zakat Expo 2022
Forum Zakat Gelar Wisuda Kampus Zakat Batch 3 dengan 137 Wisudawan
Hadir pula Bambang Suherman, Ketua Umum Forum Zakat, menyebutkan bahwa salah satu tantangan yang dihadapi gerakan zakat adalah kurangnya literatur zakat,
“Ini adalah upaya membuka akses interaksi yang intensif dari akademisi untuk masuk langsung ke lembaga zakat melalui mahasiswa. Tentu saja pengalaman lapangan interaksi yang dilakukan di lembaga zakat mampu memberikan gambaran mengenai realitas zakat dikelola dan diimplementasikan kepada masyarakat,” lanjutnya.
Program magang Kampus Zakat yang merujuk pada konsep Merdeka Belajar Kampus Merdeka Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan menjadi salah satu cara dalam memperkuat tantangan literasi zakat.
Ia yang berharap bahwa program ini bisa mempertemukan akademisi dengan praktisi di lapangan yang akan menghasilkan literatur dokumen dan pengalaman bagi mahasiswa.
“Kami berharap para mahasiswa ini menjadi Duta Informasi Zakat baru, ambassador Gerakan Zakat Indonesia sehingga nanti pada waktunya saat mahasiswa melakukan produk riset atau menjadi seseorang yang dirujuk pernyataannya.
Maka itu lahir dari kombinasi antara metodologi ekstraksi gagasan di kampus dan realitas yang dijalankan saat magang di lembaga zakat, hasilnya lebih dekat dengan realitas dan dapat dipahami masyarakat,” katanya saat memberikan sambutan.
Sebagai informasi, program magang Kampus Zakat telah mengkonversi 932 Mata Kuliah dan 2.441 SKS yang terkonversi, sehingga saat ini akumulasi lulusan mahasiswa kampus zakat ada 409 mahasiswa, 2.401 Mata Kuliah terkonversi dan 6.402 SKS yang terkonversi.
Program hasil kolaborasi Forum Zakat dan Asosiasi Program Studi Ekonomi Islam Indonesia (APSEII) ini memberikan kesempatan mahasiswa untuk magang di OPZ (Organisasi Pengelola Zakat) sebagai Amil Zakat.
Para mahasiswa juga mendapatkan kesempatan untuk mengeksplorasi pengetahuan dan kemampuan di lapangan selama satu semester, belajar dan memperluas jaringan di luar program studi dan asal kampus, menimba ilmu secara langsung dari mitra berkualitas dan terkemuka melalui kegiatan “Meet The Expert” serta kegiatan praktik di lapangan. [Ln]