• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Sabtu, 17 Januari, 2026
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Parenting

4 Prinsip dalam Mendidik Remaja

20/01/2023
in Parenting
Prinsip dalam mendidik remaja

Foto: Pixabay/Fangirl

82
SHARES
632
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
ADVERTISEMENT

APA saja prinsip dalam mendidik remaja? Ketika anak memasuki usia remaja, mereka akan menemukan dunia baru. Dunia yang terkadang masih sangat asing bagi mereka.

Mereka menganggap dirinya sudah dewasa namun orang dewasa masih beranggapan jika mereka masihlah anak-anak. Masa ini dimana anak mulai menerima tanggung jawab dirinya secara utuh.

Beruntunglah bagi remaja yang telah dibekali pendidikan akhlaq dan adab oleh orangtuanya. Namun bagi anak yang belum siap, masa ini yang dikenal dengan masa transisi akan membuat mereka bingung menentukan jati diri.

Baca Juga: Renungan dalam Mendidik Remaja

4 Prinsip dalam Mendidik Remaja

Ada 4 prinsip yang wajib dimiliki oleh orangtua dalam mendampingi anak-anak yang beranjak remaja.

1. Jadilah teladan yang baik

Remaja Anda membutuhkan role model dalam hidupnya dan Andalah role model yang paling nyata bagi mereka.

Untuk menjadi teladan yang baik tentunya Anda harus juga mendidik diri Anda menjadi orang yang baik. Jika anda menginginkan remaja Anda mampu belajar dengan giat dan tidak gampang putus asa, Anda juga harus memberi contoh sebagai orang dewasa yang pekerja keras dan tidak gampang mengeluh.

Prilaku Andalah yang akhirnya menjadi sebuah aturan dalam keluarga Anda. Prilaku andalah yang akan memberi nilai dalam karakter remaja Anda.

Meski mungkin merasa banyak dituntut, anak jadi bisa memilah mana sikap yang sebaiknya dilakukan dan mana yang tidak.

2. Jadilah pendengar yang baik

Di usia remaja biasanya anak mengalami berbagai gejolak dalam hidupnya. Mulai dari persoalan pubertas hingga pergaulannya yang mulai berubah dan semakin luas.

Ada banyak hal yang masih asing dan menimbulkan pertanyaan dalam benak anak. mereka akan mulai banyak bertanya atau sekedar mengeluarkan isi hatinya kepada Anda.

Semua ini untuk mengusir segala kegelisahan di hati mereka. Tidak jarang anak juga merasa nyaman dengan pergaulan barunya.

Dalam kegelisahannya, anak perlu mendapat perhatian yang cukup. Orangtua harus dengan setia mendengar segala keluhan dan pertanyaan mereka.

Jangan anggap anak masih terlalu kecil untuk mengetahui hal-hal yang mereka tanyakan. Orangtua harus berusaha sebijak mungkin dalam menghadapi mereka. Jadilah pendengar yang baik.

Bagaimana menjadi pendengar yang baik? Berikan waktu ketika anak mengutarakan keinginannya untuk berbicara. Dengarkan semua keluhan dan pertanyaannya sampai tuntas.

Jangan menyela dan jangan menyalahkan. Anda akan mendapat giliran ketika anak membutuhkan saran, masukan atau bahkan sekedar untuk tenangkan hatinya.

3. Hormati privasi anak

Ketika anak beranjak remaja, orantua perlu memahami jika anak memiliki urusannya sendiri yang ingin mereka simpan sendiri. misalnya terkadang mereka ingin berbicara hanya dengan para sahabatnya, orangtua jangan ikut campur pada persoalan persahabatan mereka.

Akan ada waktunya anak menceritakan semua hal kepada Anda. Jangan perlakukan anak seperti anak kecil misalnya dengan selalu mengatur mereka atau selalu mengkhawatirkan anak.

Kamar adalah bagian privasi anak yang harus dihormati oleh orangtua. Dalam urusan gadget mereka, orangtua juga harus bijaksana. Gunakan perjanjian sejauh mana anak boleh mengakses media sosial dan menggunakan internet.

Arahkan anak untuk menggunakan gadget untuk mengeksplorasi minat dan bakat mereka. Jangan asal membuka obrolan anak dengan teman-temannya di media sosial serupa whatsapp dan lainnya.

4. Sepakati aturan-aturan penting

Saat anak beranjak remaja, akan ada masa anak lebih suka menghabiskan waktu dengan teman-temannya atau menghabiskan waktunya untuk menekuni hobinya.

Untuk itu anak dan orangtua perlu membuat peraturan yang harus ditaati oleh anak dan orangtua. Misalnya aturan untuk meminta izin dan memberitahu tempat yang akan dituju anak, pulang tidak boleh lewat maghrib atau aturan membatasi penggunaan gadget.

Beri pengertian kepada anak jika semua peraturan yang dibuat untuk kebaikan bersama. Anak perlu diajak untuk mendiskusikan apa yang akan mereka lakukan dan buat mereka bertanggung jawab atas segala keputusan dan perbuatan mereka.

Perlakukan mereka seperti orang dewasa, jangan anggap mereka sebagai anak kecil dengan selalu mendikte dan memarahi mereka. [Maya/Cms]

Tags: Prinsip dalam mendidik remaja
Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
Previous Post

Forum Zakat Gelar Wisuda Kampus Zakat Batch 3 dengan 137 Wisudawan

Next Post

Khalid Basalamah Ungkap Pentingnya Berbagi Pengalaman Dakwah Bagi Tamatan Universitas Saudi

Next Post
Khalid Basalamah Ungkap Pentingnya Berbagi Pengalaman Dakwah Bagi Tamatan Universitas Saudi

Khalid Basalamah Ungkap Pentingnya Berbagi Pengalaman Dakwah Bagi Tamatan Universitas Saudi

Harika Foundation Ajak Masyarakat Indonesia Ukir Jejak Kebaikan

Harika Foundation Ajak Masyarakat Indonesia Ukir Jejak Kebaikan

Aku Ingin Bicara Soal Make Up

Jangan Khawatir Media Sosial Ditutup

  • Rekomendasi Baju Lebaran 2026, Selain Rompi Lepas

    Rekomendasi Baju Lebaran 2026, Selain Rompi Lepas

    4559 shares
    Share 1824 Tweet 1140
  • Model Gamis Potongan Dua Tingkat bisa Jadi Rekomendasi untuk Lebaran 2026

    432 shares
    Share 173 Tweet 108
  • Tren Pakaian Denim Bergeser ke Model Berpotongan Longgar dan Lebar di Tahun 2026

    328 shares
    Share 131 Tweet 82
  • Poin Penting Perjalanan Isra’ Mi’raj dari Surat Al-Isra’ Ayat 1

    1727 shares
    Share 691 Tweet 432
  • PCA Jatiasih dan Divisi Keakhawatan Masjid Almanie Buka Kelas Tahsin Angkatan Kedua

    71 shares
    Share 28 Tweet 18
  • Doa Ibu yang Mengubah Nasib Anak

    3386 shares
    Share 1354 Tweet 847
  • 124 Nama Sahabiyat untuk Bayi Perempuan

    7850 shares
    Share 3140 Tweet 1963
  • Cara Membuat Zuppa Soup Ayam Sederhana di Rumah

    164 shares
    Share 66 Tweet 41
  • Rakerda Salimah Kudus untuk Kontribusi Umat

    69 shares
    Share 28 Tweet 17
  • Kronologi Pendaki Syafiq Ali yang Hilang di Gunung Slamet, Kini Sudah Ditemukan

    82 shares
    Share 33 Tweet 21
Chanelmuslim.com

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga