?
ChanelMuslim.com – Bagi penyuka menu sehat tanpa garam, tanpa gula, tanpa MSG dan tentunya tanpa nasi bisa mencoba menu sehat satu ini.
Menu khusus yang dibagikan oleh Mom Fifi Proklawati Jubilea, Founder and Conceptor Jakarta Islamic School (JISc) yang sangat menyukai kuliner.
Menu berbahan dasar Kentang, Pare dan Tomat yang diberi topping tahu, putih telur dan salmon.
Bahan-Bahan:
2 buah timun
1 Batang Pare
3 buah tomat
3 buah kentang
Bahan Topping:
Tahu dihancurkan
Putih Telur
Salmon Cincang
Cara Membuat:
1. Potong Timun, Tomat dan Kentang sekitar 5 cm dan ambil sedikit isinya sehingga membentuk mangkuk.
2. Campurkan tahu dan putih telur dan salmon cincang kemudian masukkan ke dalam Pare, Kentang dan Timun sebagai Topping
3. Kukus sampai matang dan siap disajikan juga bersama mayonaise
Selamat Mencoba. (red)