ChanelMuslim.com- Manfaat air beras untuk wajah memang tidak bisa dianggap remeh. Pasalnya bahan perawatan kecantikan sudah lama jadi andalan para perempuan. Zaman dahulu, cara ini sudah diterapkan oleh para perempuan Jepang untuk menjaga kulitnya tetap mulus.
Dikutip alodokter, Ahad (17/10/2021) air beras kaya akan kandungan gamma-oryzanol yang diketahui mampu melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar UV.
Tak heran pula jika saat ini banyak kosmetik yang dibuat dengan kandungan utamanya adalah beras. Lalu apa saja manfaat yang bisa didapat dari rutin membersihkan wajah dengan air beras? Berikut penjelasannya.
Baca Juga : 6 Resep Rahasia Kecantikan Alami Perempuan Timur Tengah
Ini 3 Manfaat Air beras dan Cara Membuatnya
Mencerahkan kulit
Mencuci wajah menggunakan air beras diketahui mampu mencerahkan kulit. Hal ini karena kandungan gamma-oyzanol pada air beras dapat membuat kulit wajah tampak lebih cerah.
Dapat Mencegah Penuaan Dini
Ada beberapa kandungan yang dimiliki oleh beras, seperti vitamin A, B, C, dan juga asam amino. Nah, asam amino inilah yang telah teruji secara klinis dapat menghambat penuaan dini. Kandungan dalam air beras tersebut juga bisa meregenersi kulit, sehingga kulit yang tadinya bermasalah jadi lebih mulus.
Mengatasi jerawat
Pati yang terdapat dalam air beras diyakini mampu mengatasi jerawat. Selain itu, pati dalam air beras ini juga bermanfaat sebagai obat alami untuk mengatasi eksim atopik. Meski begitu, efektivitasnya masih belum jelas dan masih dibutuhkan penelitian untuk memastikan manfaat ini.
Baca Juga : Lulur Kopi untuk Kecantikan Kulit Wajah
Cara Memanfaatkan Air Beras
Ada beberapa cara yang bisa Anda pilih untuk mendapatkan air beras yang bisa digunakan dalam perawatan wajah.
Dengan cara merendam beras, ambil ½ cangkir beras, kemudian cuci hingga bersih lalu masukkan beras ke dalam mangkuk dan tambahkan 2-3 gelas air. Diamkan selama 30 menit setelah itu aring air beras ke dalam mangkuk bersih air beras siap untuk digunakan pada wajah.
Kamu bisa rebus dulu beras yang sudah bersih bersama air dengan perbandingan 1:4, biarkan mendidih, lalu aduk-aduk. Setelah itu, saring airnya dan dinginkan. Simpan dalam kulkas untuk penggunakan satu minggu tiap satu sesi pembuatan.
Untuk fermentasi, beras butuh direndam lebih lama yakni 2-3 hari sampai bau dan warnanya berubah.
Memang ada beragam manfaat air beras untuk wajah, mana yang menurut sahabat muslim lebih mudah? selamat mencoba ya. [wmh]