Chanelmuslim.com – Masuk angin dapat menjadi persoalan tersendiri bagi pengidap diabetes. Saat sakit, kadar gula darah akan cenderung meningkat karena peningkatan kadar hormon yang berupaya melawan infeksi. Kondisi ini membuat kerja tubuh menjadi lebih berat untuk menggunakan insulin secara tepat.
Oleh karena itu, untuk mengatasi masuk angin, pengidap diabetes perlu memilih obat yang kandungan gulanya tidak tinggi.
Salah satu kandungan pemanis yang tidak berbahaya bagi pengidap diabetes adalah royal jelly.
Manfaat madu, terutama madu mentah, telah dikenal oleh masyarakat secara luas. Tetapi tidak demikian dengan manfaat royal jelly. Royal jelly adalah makanan khusus yang disiapkan lebah pekerja untuk kelompok lebah dan larva yang akan menjadi ratu lebah. Makanan khusus ini diperlukan agar ratu lebah dapat bertelur, hidup lebih lama, lebih kuat, dan lebih besar. Makanan inilah yang disebut royal jelly.
Royal jelly kaya akan nutrisi karena terbuat dari gula, asam lemak, air, protein, vitamin, garam, dan asam amino, dengan komposisi berbeda di tiap iklim dan daerah. Oleh karenanya, royal jelly diklaim mendatangkan banyak manfaat.
Royal jelly juga disebut-sebut memiliki keuntungan bagi penderita diabetes. Sebuah penelitian pada 2016 menemukan bahwa pengidap diabetes tipe 2 yang mengonsumsi royal jelly 1000 miligram tiga kali sehari dapat menurunkan kadar glukosa darahnya secara signifikan.
Penelitian lain juga mengungkap bahwa royal jelly dapat meningkatkan sensitivitas terhadap insulin dan kadar antioksidan pada pengidap diabetes, terutama bagi pengidap yang berusia 25-65 tahun.
Selain itu, bahan ini juga berperan menurunkan risiko penyakit kardiovaskular dan kadar kolesterol.(ind/alodokter)