ChanelMuslim.com – Human Initiative Sulawesi Selatan resmikan sistem air di Bontomanai Desa Bilalang kec. Manuju Kab. Gowa. Program ini adalah inovasi pemberdayaan pengelolaan air.
Dusun Bontomanai terletak di Desa Bilalang, Kecamatan Manuju. Setelah sebelumnya warga kesulitan mendapatkan air, sampai harus berjalan kaki dan mengambil air dari sungai atau mata air keruh di tengah sawah, kini warga bahagia, karena air sudah bisa mengalir.
Sebanyak 30 KK warga dusun Bontomanai menerima manfaat dari program Berbagi Air Ini.
Program Berbagi Air Human Initiative, tidak hanya sekedar droping air, tapi juga membangun sarana air bersih. Dengan membangun prasarana sumur, meghitung debit air, pemipaan dan reservoir.
Air kemudian dialirkan kerumah rumah warga dan tempat Ibadah. Selain itu warga akan didampingi untuk membentuk kelompok pengelolaan air, agar nantinya bisa swadaya mengelola air bersih ini.
Peresmian Sistem Air Bersih ini di hadiri Oleh Kepala Desa Bilalang, Perwakilan dari Dinas Sosial Kabupaten Gowa, dan Kepala Cabang Human Initiative Sulawesi Selatan.
Najamuddin selaku Perwakilan dari Dinas Sosial Kabupaten Gowa mengapresiasi program tersebut.
“Terimakasih kepada Human Initiative atas solusi dan kepedulian yang di berikan kepada masyakarat Bilalang Manuju, melalui program yang di bangun ini memutuskan rantai masalah air di desa bilalang terkhusus di Bontomanai,” ungkapnya.
[gambar1]
Sementara itu, Indra, Kepala Cabang HI Sulsel menyampaikan bahwa program Air Bersih ini dilaksanakan di beberapa titik kekeringan yang ada di Kabupaten Gowa.
“Semoga ini menjadi salah satu solusi kekeringan yang saat ini terjadi.” harapnya.
Semoga berkah dan membawa manfaat. [jwt/rilis]