ChanelMuslim.com – Sudah tiga kali reuni akbar 212 diadakan di Monas. Berlomba dalam sedekah tidak pernah luntur dari pedagang dan komunitas atau lembaga di reuni akbar 212. Mereka semua terlihat berlomba untuk menyedekahkan produk atau barang yang dijajakan.
Baru saja berada satu kilo meter dari Monas, kita sudah melihat gerobak atau posko komunitas yang menyediakan makanan dan minuman gratis.
Salah satu lembaga misalnya, Irene Handono Center saja sampai membeli 30 gerobak pedagang.
“Semua yang berstiker gratis di gerobak pedagang, boleh diambil oleh peserta reuni akbar 212,” kata Sally Sety, Senin (2/12/2019).
[gambar2]
Perempuan berjilbab hijau ini juga mengungkapkan bahwa lembaganya sudah hadir sejak pukul dua pagi.
Lembaganya membayar tiap produk makanan dan minuman yang disediakan oleh pedagang yang berada di sekitar area Tugu Tani.
“Dananya berasal dari sedekah masyarakat,” kata Sally.
Selain tenda Irene Handono, juga terlihat sebuah warung mie yang dibuat secara sederhana.
[gambar1]
Warung Mie Ayam Bang Abu, namanya. Bang Abu sendiri merupakan pemilik warung mie tersebut.
“Saya sudah dua kali acara reuni akbar dan menggratiskan mie pangsit untuk peserta reuni akbar 212,” katanya.
Untuk hari ini, ia menyediakan 400 porsi untuk peserta reuni.
“Kami sudah sejak pukul dua pagi,” katanya.
[gambar3]
Bang Abu mengaku tidak takut rugi dengan menggratiskan mie pangsit ini.
“Alhamdulillah, rezeki selalu datang. Sekarang saya sudah punya tujuh karyawan,” katanya.[ind/Ilham]