ChanelMuslim.com – Bingung menyajikan minuman dingin yang sehat untuk keluarga di siang hari dengan cuaca yang panas. Banana Smoothies bisa jadi pilihan.
Rasa pisangnya yang sehat dan kaya akan vitamin ini cocok dikonsumsi segala usia. Apalagi tambahan Yogurt semakin baik untuk pencernaan.
Bahan-Bahan:
5 buah pisang ambon matang
250 ml yoghurt
250 ml susu cair
Es batu secukupnya, hancurkan
Cara Membuat:
1. Kupas kulit pisang ambon, potong-potong dan masukkan ke dalam blender.
2. Tambahkan dengan yoghurt, susu cair dan es batu yang sudah dihancurkan, lalu tutup dan blender hingga hancur dan lembut.
3. Tuang hasil blederan ke dalam gelas dan banana smothies siap dinikmati.Bisa ditambahkan taburan Ceres, coklat atau keju sesuai kesukaan.
Selamat Mencoba. (jwt/*)