ChanelMuslim.com – Pemberian Seafood untuk MPASI sebenanya cukup beresiko jika kita tidak memiliki pengentahuan yang baik tentang kandungan seafood yang cocok untuk si kecil
Selain memperhatikan apa saja kanduangan yang baik untuk si kecil dari seafood, penyesuaian usia juga sangat menjadi perhatian. Ada usia-usia tertentu bagai si kecil diperbolehkan makan sefoood.
Baca Juga: Resep Seafood Saos Padang sekelas Resto ala Tungku Hitam
Pemberian Seafood untuk MPASI yang Tepat
Meskipun ada kandungan protein dan nutrisi yang baik, namun seafood tidak selamanya berdampak baik pada si kecil. Reaksi munculnya alergi berupa gatal-gatal, ruam merah, asma, dll kemungkinan besar akan mengenai si kecil.
Untuk menghindari hal tersebut, beberapa seafood dibawah ini bisa bunda berikan sesuai usia si kecil:
Dikutip dari buku Semua Hal Tentang MPASI untuk Sang Buah Hati, ikat laut bisa diberikan kepada si kecil saat berusia enam bulan dengan syarat ikan tersebut tidak mentah karena khawatir akan tercampur dengan bakteri yang belum bisa dicerna sempurna olehnya.
Ikan laut ini mengandung protein, vitamin, mineral, serta omega-3 yang sangat penting bagi tumbuh kembang si kecil
Ikan teri juga bisa diberikan kepada si kecil sejak usia 6 bulan. Kandungan vitamin B1 dan B2 membantu si kecil menjaga kekebalan tubuhnya.
Cumi. Berikan cumi pada anak usia satu tahun. Kandungan omega-3 sangat dibutuhkan otak selama masa tumbuh kembangnya.
Kepiting. Berikan kepiting pada anak usia 9 bulan dengan porsi yang tidak terlalu banyak untuk menghindari kolesterol pada si kecil. Manfaat dari kepiting adalah menjaga kekebalan tubuh si kecil.
Udang. Berikan si kecil MPASI dengan campuran udang saat anak menginjak usia 1 tahun. Udang mengandung vitamin A, B6, B12, C, D serta kandungan kalsium, zat besi dan mineral yang cukup tinggi.
Pemberian seafood sebagai MPASI ini juga perlu dikonsultasikan terlebih dahulu pada dokter, untuk mengetahui apakah si kecil memiliki alergi pada seafood atau tidak. [Ln]