Chanelmuslim.com – Tanggung Jawab, Oleh Ustadzah Wirianingsih
Kehidupan ini adalah anugrah dari Maha Pencipta. Bagaimana cara menjalaninya itu pilihan maka manusia diberi akal dan hati dengan panduan kitab suci.
Setiap pilihan, ada konsekuensi dan tanggung jawab. “Rasa tanggung jawab” itu juga “attached”(melekat), Allah yang memberikannya agar hidup harmoni
Bayangkan jika manusia tidak punya “rasa tanggung jawab.” Manusia sudah punah sejak dulu. Seorang ibu tidak pernah “diajarkan” kasih sayang, tapi tersisa “rasa tanggung jawab,” sehingga kehidupan akan tetap memiliki makna.
Baca Juga: Tanggung Jawab Shuhaib bin Sinan kepada Islam
Tanggung Jawab
Itulah pertanyaan Umar bin Khattab ra. pada seorang sahabat yang ingin menceraikan istrinya karena sudah tidak cinta lagi.”Tidak adakah lagi rasa tanggung jawab?”
Ketahuilah: tanggung jawab inilah yang akan ditanya oleh Allah di Padang Mahsyar kelak…
“Kullukum roo’in wa kullukum mas’uulun ‘an ro’iyatihi: setiap kamu adalah pemimpin dan setiap pemimpin akan ditanya (tanggung jawab) apa yang dipimpinnya”
Diambil dari tweet ustadzah @wirianingsih.