ChanelMuslim.com – Siapa yang Pandemi jadi punya kegiatan baru bersama anak-anak? Yup salah satu hikmah Pandemi adalah orang tua jadi sering menyediakan sajian keluarga bersama buah hati. Masak jadi salah satu life skill yang tentunya sangat bermanfaat untuk anak-anak ke depannya.
Nah salah satu ide mudah diajarkan pada anak-anak adalah olahan macaroni. Olahan makanan pasta khas italia yang berbentuk unik ini juga jadi makanan populer didunia termasuk Indonesia karena bentuk yang unik yaitu elbow yaitu berbentuk pipa kecil yang bengkok membentuk busur.Macaroni memiliki rasa yang enak serta memiliki tekstur yang kenyal sehingga menyantapnya membuat efek kenyang.
Agar semakin jelas nikmatnya Macaroni yang mengenyangkan, yuk kita buat Baked Macarony Schotel. Resep dari akun Instagram @dessivilast bisa jadi referensi. Berikut ini kutipan resepnya:
BAKED MACARONY SCHOTEL
BY: @dessivilast
Bahan-Bahan:
150 gr macaroni rebus sampai aldente 100gr Bolognese saus kemasan/homemade
1 siung bawang putih cincang
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
100gr daging sapi giling
1 buah sosis potong dadu kecil
1 lembar smoke beef iris tipis
Secukupnya garam, gula, merica bubuk
Toping Saus Putih/Bechamel Sauce
Bahan-Bahan:
2 sdm margarin
2sdm tepung terigu
80 gr keju cheddar parut
200-300 ml susu cair
Tambahan:
50-100gram keju mozzarella
[gambar1] Instagram @dessivilast
Cara Membuat:
1. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum, masukan daging giling, aduk sampai mengeluarkan air, masukkan saus bolognese tambahkan gula, garam, dan lada 2. Masak dengan api kecil aduk-aduk. Kalo dirasa terlalu kental boleh kasih sedikit air. tunggu matang sempurna dan jangan lupa tes rasa
3. Cara membuat saus putih/bechamel: Masukkan 2sdm margarin. Masukan terigu, aduk-aduj segera agar tidak menggumpal. tuang susu cair perlahan sambil diaduk rata. Setelah mendidih Masukkan parutan keju, aduk terus hingga mengental dan meletup-letup
4. Penyelesaian: Siapkan wadah, tuang spageti dan bolognese sausnya lalu aduk rata. Tuang ke pinggan tahan panas. Tuang bahan toping/saus putihnya Panggang hingga pada suhu 200°C api atas bawah selama 10 menit lalu keluarkan baked macarony nya tambahkan parutan mozarellany (ini agar mozarellany tidak over bake) selama 5 menitan di suhu 250°C Sajikan dgn sambal botolan/homemade kesukaan keluarga.
Note:
1.Jika ingin tambahan keju cheddar parut di atasnya, setelah adonan agak set baru tabur keju cheddar dan dioven lagi
2. Kalau suka mozarella bisa ditabur di tengah bagian spaghetti/makaroni. Untuk bagian atasnya keju ditabur setelah adonan.
Sangat mudah bukan sahabat muslim. Dijamin anak-anak juga senang membuatnya tanpa drama. Selamat mencoba dan semoga menginspirasi. [jwt]