ChanelMuslim.com–Daun pepaya tidak hanya berkhasiat untuk meningkatkan trombosit, tetapi juga berkhasiat untuk kecantikan.
Tanaman pepaya dikenal dengan nama medicine tree karena seluruh bagian pohonnya, dari daun, buah, akar, batang, hingga biji, mengandung khasiat obat yang sudah dibuktikan sendiri oleh banyak orang. Di dalam daunnya terkandung banyak gizi, di antaranya vitamin A, B, C, D, E, serta kalsium. Kandungan vitamin ini sangat penting untuk kesehatan kardiovaskular, mencegah terjadinya kanker, dan sebagai antioksidan yang membantu mencegah radikal bebas.
Daun pepaya muda biasa dikonsumsi sebagai tumisan, urap, dan sayur santan. Tapi, ada yang suka mengonsumsinya mentah atau dibuat jus. Selain itu, daun pepaya rebus juga baik untuk kesehatan serta kecantikan kulit. Ada berbagai khasiat daun pepaya untuk kesehatan kulit, di antaranya:
1. Daun pepaya mempunyai zat yang bernama Karpain, yang berkhasiat menghilangkan ketombe. Daun pepaya ini dijadikan ekstrak, lalu menjadi bahan pembuatan shampo. Karpain juga efektif menghilangkan minyak serta kotoran yang menempel di kulit kepala.
2. Daun pepaya juga bermanfaat untuk membersihkan kulit serta merawat kulit dari jerawat, flek hitam, serta noda. Untuk jerawat membandel, Anda dapat membuatnya sebagai masker. Caranya, haluskan daun pepaya sehingga menjadi pasta, lalu oleskan pada wajah Anda. Tunggu sampai mengering, lalu bilas hingga bersih.
Itulah manfaat daun pepaya untuk kecantikan wajah. Jadi, cantik itu tidak perlu mahal kan? Selamat mencoba ya. [ind]