ChanelMuslim.com – Ramadan akan segera datang, berbagai persiapan telah dipersiapkan mulai dari urusan fisik, ibadah dan tentunya mengatur urusan dapur.
Termasuk dengan Head Satuan Kerja Kartu Pembiayaan BNI Syariah, Endang Rosawati yang juga seorang ibu rumah tangga.
Meski dirinya sibuk dengan aktivitas kantor, tetapi tetap melaksanakan tugas utama sebagai istri dan ibu.
Kepada chanelmuslim.com Endang Rosawati mengatakan persiapan menyambut Ramadan biasanya dengan bersih-bersih rumah, menyiapkan menu dan berbagai list ibadah untuk keluarga.
“Persiapan sambut Ramadhan di keluarga saya biasanya bersih-bersih rumah, menyiapkan menu-menu cepat saji, mengingatkan dan menumbuhkan kebiasaan mengaji setelah sholat subuh kepada anak-anak dan juga menyiapkan suplemen seperti madu dan lain-lain,” ujar Endang detail.
Terkait menu makanan siap saji yang biasa dipersiapkan adalah abon dan bumbu instan.
“Makanan cepat saji seperti abon, nasi goreng, bumbu-bumbu cepat saji lainnya. Untuk lauknya bisa spicy chicken, bakso, frozen vegetables dan lain-lain,” tambah Bunda tiga anak ini.
Endang menyebutkan makanan favorit keluarga mereka adalah kurma, gorengan dan es blewah.
“Makanan favorit saat buka kurma, gorengan. Minuman teh manis panas dan es blewah,” tutup Endang yang mengerjakan semua urusan dapur sendiri dan tanpa pembantu ini. (jwt)