ChanelMuslim.com – Si Kecil di Usia 0-1 Bulan (Newborn) masih beradaptasi dengan lingkungan barunya. Dia hanya bisa menangis sebagai respon dan bahasa alaminya.
Wajah, mata serta bibir bayi agak bengkak, hal ini wajar karena ia baru saja melewati proses persalinan melalui jalan yang sempit.
Kulit bayi juga nampak keriput karena ia telah lama berendam di air ketuban. Daging dan lemak di bawah lapisan kulitnya masih belum terisi.
Baca Juga: Wah Bunda Ternyata Ada Mainan Untuk Newborn Sampai Tiga Bulan Lho!
Pertumbuhan Si Kecil di Usia 0-1 Bulan (Newborn)
Untuk mengisap, menggenggam dan mencari puting, bayi masih mengandalkan refleks primitifnya untuk kemampuan mempertahankan hidup.
Menurut haibunda.com, berat badan bayi akan kehilangan sekitar 10 persen pada hari ke dua dilahirkan karena kehilangan cairan, tapi tak perlu dikhawatirkan, Bunda. Pasalnya, berat badannya akan bertambah dalam beberapa minggu. Bayi laki-laki akan sedikit lebih berat dari bayi perempuan.
Saat lahir cukup bulan, bayi perempuan rata-rata akan memiliki berat 3,2 kilogram (kg) dengan panjang 49,1 centimeter (cm). Sedangkan laki-laki memiliki berat 3,3 kg dan panjang 19,75 cm.
Setelah satu bulan, berat bayi perempuan rata-rata akan naik menjadi 4,3 kg dengan panjang 53,7 cm, sedangkan laki-laki berat rata-ratanya menjadi 4,5 kg dengan panjang 54,7 cm. Lingkar kepalanya juga bertambah hingga 2,5 cm.
Indra pendengaran bayi sebenarnya sudah berkembang sejak di dalam kandungan. Hanya saja, pendengarannya kian sensitif dan semakin sempurna.
Bayi sudah bisa berpaling mencari arah suara dan merespons saat mendengarkan tepukan tangan. Bayi juga sudah bisa mengedipkan mata atau terkejut karena suara.
Bunda bisa menanggapinya dengan melantukan kalamullah, shalawat, atau bernyanyi dengan musik lembut untuk bayi. Selain menyenangkan bagi bayi, hal ini juga dapat mengembangkan kemampuan indra pendengarnya.
Sedangkan indra penglihatan bayi dalam usia ini masih kabur, tetapi akan berangsur jelas dan semakin tajam fokusnya.
Mata bayi hanya bisa fokus pada jarak 18-45 cm, semua gerakan tangan, kaki dan lengannya adalah refleks. Karena itu, dekatkanlah wajah Bunda saat bermain dengan si Kecil.
Bayi juga mulai bisa mengikuti pergerakan objek dengan menggerakkan kepala dan mata. Namun, saat objek hilang, mereka juga tidak ingat akan eksistensinya lagi.
Tak perlu khawatir jika mata bayi tampak juling karena ini adalah bagian dari cara fokus pandangan bayi. [Ln]