Lima Cara Terbaik Keluarga Muslim Sambut Ramadan
19 May 2020 22:03:49
ChanelMuslim.com - Bulan mulia sebentar lagi akan kita masuki. Tentu saja kita akan sambut dengan penuh suka cita. Meski pandemi Covid-19 belum berakhir dan anjuran tetap #DiRumahSaja masih jadi peraturan yang mesti ditaati agar penyebaran wabah ini semakin kecil. Sebagai muslim kita tetap akan sambut penuh semangat, tetap fokus memperbaiki kualitas ibadah apalagi di bulan mulia. Ramadan Karim.
Agar Ramadan kita semakin maksimal, berikut lima cara terbaik menyambut Ramadan:
1. Sambut dengan Persiapan Ilmu
Sebagai muslim, tentu saja kita melaksanakan suatu amalan didasari oleh ilmu yang bersumber dari Alquran dan Assunnah. Termasuk dalam menyambut Ramadan, kita perlu mempersiapkan bekal ilmu mengenai Ramadan agar amalan di Bulan Ramadan kita maksimal dan bertabur pahala.
Imam Bukhari rahimahullah menyatakan dalam kitabnya Shahih Al-Bukhari, Bab “Al-‘Ilmu Qabla Al-Qaul wa Al-‘Amal” (ilmu sebelum berkata dan beramal), lantas beliau menyebutkan dalil.
» Jangan Berhenti Belajar Shalat Berjamaah
» Pemahaman Pancasila yang Beriringan dengan Pemahaman Alquran
Jadi kita bisa mulai mempersiapkan ramadan dengan mempelajari kembali keutamaan, hukum-hukum dan amalan-amalan yang disyariatkan di bulan Ramadan.
2. Musyawarah Keluarga Pra Ramadan
Hal ini juga penting dilakukan dalam menyambut Ramadan. Percayalah, ramadan merupakan Proyek Besar Setiap Keluarga Muslim. Satukan visi agar amalan Ramadan kita maksimal dan diterima oleh Allah dengan penuh ampunan. Mulai bicarakan prioritas keluarga, amalan yang akan dilaksanakan berjamaah seperti tadarus, kultum, sholat jamaah, tarawih bersama dan lain. Tentukan target amalan pribadi seperti hafalan Alquran, target khatam Alquran dan lain-lain.
Usahakan semua disepakati sebelum Ramadan agar saat Ramadan semua sudah aman terkendali.
» Sembilan Sahabat Rasulullah yang Banyak Meriwayatkan Hadist
» Rencana Terobosan Baru Zakat di World Zakat Forum 2019
3. Persiapkan Menu selama Ramadan
Hal paling penting saat Ramadan adalah persiapan sahur dan berbuka. Jangan sampai kegiatan perdapuran ini menganggu kualitas ibadah kita selama Ramadan. Usahakan semua sudah diatur sebelum Ramadan.
Mulai dari daftar menu, daftar belanja dan jadwal belanja serta jadwal memasak yang menyesuaikan kemampuan masing-masing keluarga.
4. Persiapan Jurnal Belajar Anak
Bagi yang memiliki anak Pra Sekolah dan Sekolah.Ramadan momentum mempertebal iman mereka, memperkuat tauhid mereka serta memperdalam ilmu dan amal mereka akan Ramadan. Hal yang bisa dilakukan bersama anak adalah menghiasi rumah dengan suasana penuh suka cita sebelum Ramadan dan mempersiapkan jurnal Ramadan. Sesuaikan dengan tingkat usia mereka. Jadwalkan kegiatan seru mereka dan berikan reward atas keberhasilan mereka selama Ramadan.
5. Target Sedekah
Persiapan terbaik lainnya adalah target sedekah selama Ramadan. Kita bersama keluarga bisa mengusahakan secara maksimal bersedekah selama Ramadan, termasuk sedekah makanan dan minuman untuk orang yang berbuka dan sahur. Kumpulkan semua donasi yang ada dan diskusikan bagaimana penyalurannya sesuai kondisi masing-masing keluarga.
“Orang yang memberikan hidangan berbuka puasa kepada orang lain yang berpuasa, ia akan mendapatkan pahala orang tersebut tanpa sedikitpun mengurangi pahalanya.” (HR. At Tirmidzi no 807, ia berkata: “Hasan shahih”).
Nah, itulah lima cara terbaik yang bisa dilakukan oleh keluarga muslim dalam menyambut Ramadan Karim. Semoga bermanfaat. [ummumaryam]
Penulis : Ummu Maryam
Bergabung di Oase ChanelMuslim.com sejak 03 April 2020
Tanggung jawab isi konten tulisan member oase diluar tanggung jawab redaksi
02 December 2020 09:40:11
Ketika Istri Tak Secantik yang Dulu
04 January 2021 13:37:54
Resesi Cinta
24 October 2017 10:27:18
Cerita Salim A Fillah Jadi Kyai Gufron di Film Duka Sedalam Cinta
02 August 2018 21:44:56
Pakailah Pakaian Mulia, Nasihat untuk Muslimah yang Sedang Berhaji
17 January 2021 06:00:00
Ingin Tulisan Kamu Dibaca Ribuan Orang? Gabung OASE chanelmuslim.com Sekarang
08 July 2019 22:38:34